Fauzan Adriansah Lantik Pengurus DPD PPNI Kab Seluma Periode 2022-2027 <p> <a href="" class="thickbox" title="" ><img src="" alt="" /> </a> <p style="text-align: justify;"> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><strong>Infokom DPP PPN</strong>I - Arahan Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah dalam upaya penguatan organinasi setiap level kepengurusan terus berjalan dan berkesinambungan. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span><span style="mso-spacerun: yes;"> </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Berkaitan hal itulah, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Bengkulu Fauzan Adriansah resmi melantik Pengurus DPD PPNI Kabupaten Seluma, Bengkulu, Selasa (6/12/2022). <span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Dalam sambutannya, Ketua DPD PPNI Kabupaten Seluma Syafri Lambau mengatakan bahwa saat ini pihaknya sudah membentuk 4 DPK (Komisariat) di Seluma. Dewan Komisariat itu untuk melayani Perawat sebagai garda terdepan dalam masyarakat.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Dikatakannya, data terakhir sebanyak 675 Perawat gugur dalam penanganan Covid 19, yang artinya Perawat bukan saja pikiran yang dikorbankan melainkan juga nyawa.</span><span style="font-size: 12.0pt; line-height: 107%; font-family: "Times New Roman",serif; mso-bidi-theme-font: minor-bidi; mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;"></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Mari seluruh Pengurus, kita bersinergi dalam membuat program untuk mencapai visi misi PPNI yaitu dicintai anggota, disayangi pemerintah dan disegani organisasi profesi lainnya,” ungkapnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Sementara itu, Fauzan Adriansah meminta agar PPNI Kabupaten Seluma lebih aktif kembali, baik itu membuat program bahkan melayani anggota. Dirinya juga sangat berterima kasih kepada Pemda Seluma terkhusus Bupati Seluma yang sangat mensupport acara ini, bahkan dilaksanakan di rumah dinas Bupati.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Fauzan juga menilai selama ini PPNI Seluma vakum, hal itu sangat disayangkan karena banyak Perawat di Seluma yang butuh pelayanan dari PPNI.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Buatlah program, kerja sama dengan berbagai lembaga baik itu desa. Jalankan juga seminar, DPW akan mensupport kegitan tersebut,” tuturnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Ia pula mengucapkan bahwa PPNI pusat punya program hebat untuk masyarakat yaitu “Satu Perawat Satu Desa”, untuk itulah dirinya menekankan agar PPNI daerah harus dapat mengambil bagian dalam program tersebut, apalagi Perawat itu akan dibiayai oleh pemerintah desa nantinya.</span><span style="font-size: 12.0pt; line-height: 107%; font-family: "Times New Roman",serif; mso-bidi-theme-font: minor-bidi; mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;"></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Perawat itu berbeda dengan Bidan, bahwa Perawat punya perkesmasnya. Jadi kesempat Perawat untuk menjadi nakes di desa berpeluang besar,” terangnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Selain itu, Fauzan menyampaikan bahwa PPNI Provinsi Bengkulu akan menghelat kegiatan besar di Bengkulu, dimana Musyawarah Nasional (Munas) PPNI akan diselenggarakan pada tahun 2026 nanti.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Ini sebuah penghargaan besar bagi Provinsi Bengkulu, karena banyak daerah di Indonesia ini ingin melaksanakan Munas. Alhamdulilah… DPP PPNI tunjuk Bengkulu untuk melaksanakan Munas tahun 2026,” tegasnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Lanjutnya, akan ada perwakilan Pengurus PPNI dari 37 provinsi se-Indonesia yang akan hadir. Sekitar ribuan Pengurus akan memenuhi hotel dan berkunjung ke tempat wisata di Bengkulu.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Kehadiran tamu yang akan melayani ya kita, maka kita juga harus persiapkan dari sekarang agar momen besar itu menjadi berkesan oleh semua tamu,” sebutnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Dengan itu pula menurutnya, akan menjadi momen pas bagi PPNI untuk mengenalkan Bengkulu di kancah nasional.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Kita kenalkan kuliner, wisata bahkan sejarah yang ada di Bengkulu. Kegembiraan itu akan di bawa ke daerah masing-masing tamu yang datang,” pungkasnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Sedangkan Bupati Kabupaten Seluma, Erwin Octavian yang diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Median, mengucapkan selamat kepada Pengurus PPNI Seluma yang dilantik. Disampaikan Median, bahwasanya Bupati ingin PPNI bisa solid dan bisa bersinergis dengan Pemda.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Tidak hanya itu, Bupati menginginkan adanya eksistensi PPNI di Seluma. Selama ini dinilai memang PPNI belum ada eksistensi yang dirasakan.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Buatlah program, program yang bisa menyentuh masyarakat. Agar masyarakat merasakan kehadiran PPNI di tengah masyarakat,” ucapnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Untuk itu pesannya, agar Perawat tetap menjaga keprofesionalitas, menjaga kesolidan supaya PPNI mampu menjalankan tugasnya dengan baik.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">“Pemda tidak bisa tanpa Perawat, maka itu Pemda minta Perawat untuk terus bersinergi,” tutupnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID; mso-fareast-language: EN-ID;">Turut hadir Ketua Pertimbangan DPD PPNI Seluma yang juga merupakan Ketua PKK Seluma Hera Erwin Octavian, pejabat di lingkungan Pemda Seluma dan kepala Puskesmas yang ada di Seluma. (IR)</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span lang="EN-US"> </span></p> </p> </p>

Fauzan Adriansah Lantik Pengurus DPD PPNI Kab Seluma Periode 2022-2027

Infokom DPP PPNI - Arahan Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah dalam upaya penguatan organinasi setiap level kepengurusan terus berjalan dan berkesinambungan.   

Berkaitan hal itulah, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Bengkulu Fauzan Adriansah resmi melantik Pengurus DPD PPNI Kabupaten Seluma, Bengkulu, Selasa (6/12/2022).  

Dalam sambutannya, Ketua DPD PPNI Kabupaten Seluma Syafri Lambau mengatakan bahwa saat ini pihaknya sudah membentuk 4 DPK (Komisariat) di Seluma. Dewan Komisariat itu untuk melayani Perawat sebagai garda terdepan dalam masyarakat.

Dikatakannya, data terakhir sebanyak 675 Perawat gugur dalam penanganan Covid 19, yang artinya Perawat bukan saja pikiran yang dikorbankan melainkan juga nyawa.

“Mari seluruh Pengurus, kita bersinergi dalam membuat program untuk mencapai visi misi PPNI yaitu dicintai anggota, disayangi pemerintah dan disegani organisasi profesi lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Fauzan Adriansah meminta agar PPNI Kabupaten Seluma lebih aktif kembali, baik itu membuat program bahkan melayani anggota. Dirinya juga sangat berterima kasih kepada Pemda Seluma terkhusus Bupati Seluma yang sangat mensupport acara ini, bahkan dilaksanakan di rumah dinas Bupati.

Fauzan juga menilai selama ini PPNI Seluma vakum, hal itu sangat disayangkan karena banyak Perawat di Seluma yang butuh pelayanan dari PPNI.

“Buatlah program, kerja sama dengan berbagai lembaga baik itu desa. Jalankan juga seminar, DPW akan mensupport kegitan tersebut,” tuturnya.

Ia pula mengucapkan bahwa PPNI pusat punya program hebat untuk masyarakat yaitu “Satu Perawat Satu Desa”, untuk itulah dirinya menekankan agar PPNI daerah harus dapat mengambil bagian dalam program tersebut, apalagi Perawat itu akan dibiayai oleh pemerintah desa nantinya.

“Perawat itu berbeda dengan Bidan, bahwa Perawat punya perkesmasnya. Jadi kesempat Perawat untuk menjadi nakes di desa berpeluang besar,” terangnya.

Selain itu, Fauzan menyampaikan bahwa PPNI Provinsi Bengkulu akan menghelat kegiatan besar di Bengkulu, dimana Musyawarah Nasional (Munas) PPNI akan diselenggarakan pada tahun 2026 nanti.

“Ini sebuah penghargaan besar bagi Provinsi Bengkulu, karena banyak daerah di Indonesia ini ingin melaksanakan Munas. Alhamdulilah… DPP PPNI tunjuk Bengkulu untuk melaksanakan Munas tahun 2026,” tegasnya.

Lanjutnya, akan ada perwakilan Pengurus PPNI dari 37 provinsi se-Indonesia yang akan hadir. Sekitar ribuan Pengurus akan memenuhi hotel dan berkunjung ke tempat wisata di Bengkulu.

“Kehadiran tamu yang akan melayani ya kita, maka kita juga harus persiapkan dari sekarang agar momen besar itu menjadi berkesan oleh semua tamu,” sebutnya.

Dengan itu pula menurutnya, akan menjadi momen pas bagi PPNI untuk mengenalkan Bengkulu di kancah nasional.

“Kita kenalkan kuliner, wisata bahkan sejarah yang ada di Bengkulu. Kegembiraan itu akan di bawa ke daerah masing-masing tamu yang datang,” pungkasnya.

Sedangkan Bupati Kabupaten Seluma, Erwin Octavian yang diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Median, mengucapkan selamat kepada Pengurus PPNI Seluma yang dilantik. Disampaikan Median, bahwasanya Bupati ingin PPNI bisa solid dan bisa bersinergis dengan Pemda.

Tidak hanya itu, Bupati menginginkan adanya eksistensi PPNI di Seluma. Selama ini dinilai memang PPNI belum ada eksistensi yang dirasakan.

“Buatlah program, program yang bisa menyentuh masyarakat. Agar masyarakat merasakan kehadiran PPNI di tengah masyarakat,” ucapnya.

Untuk itu pesannya, agar Perawat tetap menjaga keprofesionalitas, menjaga kesolidan supaya PPNI mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

“Pemda tidak bisa tanpa Perawat, maka itu Pemda minta Perawat untuk terus bersinergi,” tutupnya.

Turut hadir Ketua Pertimbangan DPD PPNI Seluma yang juga merupakan Ketua PKK Seluma Hera Erwin Octavian, pejabat di lingkungan Pemda Seluma dan kepala Puskesmas yang ada di Seluma. (IR)