Jajat Sudrajat Jadi Ketua DPD PPNI Kab Bogor Periode 2022-2027 <p> <a href="" class="thickbox" title="" ><img src="" alt="" /> </a> <p> <p style="text-align: justify;">Infokom DPP PPNI - Melalui musyarah dan mufakat dalam menentukan pilihan serta mengedepankan kebersamaan menjadi potret pesta demokrasi terbaik yang telah direalisasikan insan Perawat.</p> <p style="text-align: justify;">Sehubungan hal itu, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Bogor sudah menorehkannya dengan sukses menggelar Musda Ke X di Hotel Bigland Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/8/2022).</p> <p style="text-align: justify;">Arahan selama ini dari Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah dalam upaya penguatan organisasi di setiap level kepengurusan menjadi acuan bagi DPW PPNI Jawa Barat dan DPD PPNI Kabupaten Bogor.</p> <p style="text-align: justify;">Budiman selaku Ketua DPW PPNI Jawa Barat telah menerapkannya melalui proses pelantikan Jajat Sudrajat menjadi Ketua DPD PPNI Kabupaten Bogor Periode 2022-2027 dari hasil Musda X tersebut.</p> <p style="text-align: justify;">“Saya berharap dengan adanya hasil Musda X PPNI Kabupaten Bogor ini, di bawah kepemimpinan Kang Jajat selaku Ketua Terpilih,” kata Budiman setelah prosesi pelantikan, Minggu (14/8/2022).</p> <p style="text-align: justify;">“Saya berharap PPNI Kabupaten Bogor ini bisa lebih baik lagi dalam rangka memberikan pelayanan keorganisasian,” lanjutnya.</p> <p style="text-align: justify;">Dirinya punya keyakinan kuat, bahwa PPNI Kabupaten Bogor punya potensi yang luar biasa dan juga dapat bersaing secara baik, kompetitif dengan DPD-DPD yang lain.</p> <p style="text-align: justify;">“Saya berharap kekuatan PPNI Kabupaten Bogor bisa lebih bersinergis sesuai dengan motonya. Sinergis kepada DPP, tentunya sinergis kepada DPW dan terutama sinergis kepada seluruh anggota Perawat di Kabupaten Bogor,” tuturnya.</p> <p style="text-align: justify;">Diharapkannya juga PPNI Kab Bogor mampu menggerakkan keorganisasian sampai tingkat DPK, sehingga keorganisasian PPNI tidak hanya dirasakan di level nasional (DPP), Provinsi (DPW) dan Kota/Kab (DPD) saja, tetapi sampai ke level DPK.</p> <p style="text-align: justify;">Menurutnya dengan bergerak hingga ke level DPK tersebut, maka program-program yang digagas oleh DPP dan diturunkan kepada DPW lalu ke DPD itu akan dapat terlaksana dengan baik.</p> <p style="text-align: justify;">“Jadi saya berharap bahwa dengan DPD PPNI Kabupaten Bogor dapat meningkatkan layanan organisasi, yang akan berdampak pada layanan kita sebagai Perawat dalam rangka memberikan layanan kepada masyarakat,” imbuhnya.</p> <p style="text-align: justify;">Sementara itu sebagai ketua terpilih, Jajat Sudrajat mengapresiasi atas kinerja Yusuf Djamili sebagai Ketua DPD PPNI Kab Bogor sebelumnya bersama Pengurus lainnya.</p> <p style="text-align: justify;">“Pertama saya ucapkan terima kasih kepada pengurus sebelumnya, yang telah menorehkan prestasi tapi tentu ada kekurangan yang harus saya tutupi,” ungkap Jajat Sudrajat.</p> <p style="text-align: justify;">“Agar lebih baik lagi kedepannya, dan PR terbesar kita adalah mensinergikan program-program PPNI dengan Pemerintah, yang tujuannya untuk kesejahteraan Perawat dan masyarakat sehat,” sambungnya.</p> <p style="text-align: justify;">Dikatakannya, ada 4 pilar yang akan dikembangkan nantinya dan juga sebagai visi dari PPNI yang selalu disampaikan oleh Ketua Umum DPP PPNI.</p> <p style="text-align: justify;">“Kita akan selalu berusaha sekuat tenaga untuk disayangi anggota, dicintai Pemerintah, disegani organisasi profesi lain dan juga dihormati masyarakat,” sebutnya.</p> <p style="text-align: justify;">“Karena penting diapresiasi masyarakat untuk kerja Perawat yang sudah dilakukan,” pungkasnya.</p> <p style="text-align: justify;">Pada saat proses penjaringan suara dari 32 DPK yang hadir, Jajat Sudrajat mendapatkan dukungan 21 suara sedangkan Cecep Suhendy 11 suara.</p> <p style="text-align: justify;">Kegiatan Musda X  PPNI Kab Bogor berjalan baik dan terarah berkat koordinasi Eman Sulaeman yang dipercaya sebagai Ketua Panitia Pelaksana. (IR)</p> <p style="text-align: justify;"> </p> <p style="text-align: justify;"> </p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span lang="EN-US"> </span></p> </p> </p>

Jajat Sudrajat Jadi Ketua DPD PPNI Kab Bogor Periode 2022-2027

Infokom DPP PPNI - Melalui musyarah dan mufakat dalam menentukan pilihan serta mengedepankan kebersamaan menjadi potret pesta demokrasi terbaik yang telah direalisasikan insan Perawat.

Sehubungan hal itu, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Bogor sudah menorehkannya dengan sukses menggelar Musda Ke X di Hotel Bigland Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/8/2022).

Arahan selama ini dari Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah dalam upaya penguatan organisasi di setiap level kepengurusan menjadi acuan bagi DPW PPNI Jawa Barat dan DPD PPNI Kabupaten Bogor.

Budiman selaku Ketua DPW PPNI Jawa Barat telah menerapkannya melalui proses pelantikan Jajat Sudrajat menjadi Ketua DPD PPNI Kabupaten Bogor Periode 2022-2027 dari hasil Musda X tersebut.

“Saya berharap dengan adanya hasil Musda X PPNI Kabupaten Bogor ini, di bawah kepemimpinan Kang Jajat selaku Ketua Terpilih,” kata Budiman setelah prosesi pelantikan, Minggu (14/8/2022).

“Saya berharap PPNI Kabupaten Bogor ini bisa lebih baik lagi dalam rangka memberikan pelayanan keorganisasian,” lanjutnya.

Dirinya punya keyakinan kuat, bahwa PPNI Kabupaten Bogor punya potensi yang luar biasa dan juga dapat bersaing secara baik, kompetitif dengan DPD-DPD yang lain.

“Saya berharap kekuatan PPNI Kabupaten Bogor bisa lebih bersinergis sesuai dengan motonya. Sinergis kepada DPP, tentunya sinergis kepada DPW dan terutama sinergis kepada seluruh anggota Perawat di Kabupaten Bogor,” tuturnya.

Diharapkannya juga PPNI Kab Bogor mampu menggerakkan keorganisasian sampai tingkat DPK, sehingga keorganisasian PPNI tidak hanya dirasakan di level nasional (DPP), Provinsi (DPW) dan Kota/Kab (DPD) saja, tetapi sampai ke level DPK.

Menurutnya dengan bergerak hingga ke level DPK tersebut, maka program-program yang digagas oleh DPP dan diturunkan kepada DPW lalu ke DPD itu akan dapat terlaksana dengan baik.

“Jadi saya berharap bahwa dengan DPD PPNI Kabupaten Bogor dapat meningkatkan layanan organisasi, yang akan berdampak pada layanan kita sebagai Perawat dalam rangka memberikan layanan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu sebagai ketua terpilih, Jajat Sudrajat mengapresiasi atas kinerja Yusuf Djamili sebagai Ketua DPD PPNI Kab Bogor sebelumnya bersama Pengurus lainnya.

“Pertama saya ucapkan terima kasih kepada pengurus sebelumnya, yang telah menorehkan prestasi tapi tentu ada kekurangan yang harus saya tutupi,” ungkap Jajat Sudrajat.

“Agar lebih baik lagi kedepannya, dan PR terbesar kita adalah mensinergikan program-program PPNI dengan Pemerintah, yang tujuannya untuk kesejahteraan Perawat dan masyarakat sehat,” sambungnya.

Dikatakannya, ada 4 pilar yang akan dikembangkan nantinya dan juga sebagai visi dari PPNI yang selalu disampaikan oleh Ketua Umum DPP PPNI.

“Kita akan selalu berusaha sekuat tenaga untuk disayangi anggota, dicintai Pemerintah, disegani organisasi profesi lain dan juga dihormati masyarakat,” sebutnya.

“Karena penting diapresiasi masyarakat untuk kerja Perawat yang sudah dilakukan,” pungkasnya.

Pada saat proses penjaringan suara dari 32 DPK yang hadir, Jajat Sudrajat mendapatkan dukungan 21 suara sedangkan Cecep Suhendy 11 suara.

Kegiatan Musda X  PPNI Kab Bogor berjalan baik dan terarah berkat koordinasi Eman Sulaeman yang dipercaya sebagai Ketua Panitia Pelaksana. (IR)