PPNI Menerima CSR BNI 1 Unit Ambulance : Hikmah Kerja Sama, Demi Kebutuhan Perawat <p> <a href="" class="thickbox" title="" ><img src="" alt="" /> </a> <p style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Infokom DPP PPNI - Rasa syukur bagi organisasi profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan anggota Perawat setelah mendapatkan keberkahan dari </span><span lang="EN-US">Corporate Social Responsibility</span><span style="font-family: " lang="EN-US"> (CSR) </span><span lang="EN-US">Bank Negara Indonesia (BNI).</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span lang="EN-US">Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah, Sekretaris Jenderal DPP PPNI Mustikasari, dan Bendahara Umum DPP PPNI Apri Sunadi menerima kunjungan Pejabat Bank BNI dalam rangka penyerahan 1 unit mobil Ambulance. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span lang="EN-US">Nampak hadir Eko Setyo Nugroho selaku Pemimpin BNI Wilayah 14, Ilham Adi Soenarto Pemimpin BNI Cabang UI Depok, Indah Angelawaty Pemimpin Bidang Pemasaran BNI Cabang UI Depok, dan Adeh Pemimpin BNI KCP UI Salemba, serta para Staf BNI lainnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span lang="EN-US">Adapun penandatangan berkas penyerahan mobil Ambulance dilakukan oleh Ketua Umum DPP PPNI dan Pemimpin BNI Cabang UI Depok. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Harif Fadhillah menyampaikan ucapan terima kasih atas pemberian CSR dari Bank BNI kepada PPNI, setelah menerima langsung mobil Ambulance tersebut. <span style="mso-spacerun: yes;">  </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Kami ucapkan terima kasih, ini kan sebagai bagian dari hikmah kerja sama antara PPNI dan BNI dalam rangka pengelolaan iuran anggota, jadi bagian dari hikmahnya lah,” ucap Harif Fadhillah di Halaman Graha PPNI, Jakarta, Senin (20/6/2022).<span style="mso-spacerun: yes;">  </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Disampaikannya, semoga kegiatan penyerahan mobil ini merupakan langkah awal untuk kerja sama berikutnya, dimana masih banyak yang ingin dicetuskan antara PPNI dan BNI. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Harif Fadhillah mengatakan kerja sama itu diperlukan dalam upaya meningkatkan kebutuhan terhadap anggota Perawat berkaitan fasilitas perbankan yang dimiliki Bank BNI. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Untuk meningkatkan kebutuhan-kebutuhan anggota, terutama terkait dengan hal-hal yang ada fasilitasi perbankan,” imbuhnya. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Pemimpin BNI Cabang UI Depok mengutarakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dari CSR pihaknya untuk membantu kebutuhan Perawat. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span><span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Ini adalah penyerahan CSR kami, yaitu berupa Ambulance kepada PPNI,” terang Ilham Adi Soenarto selaku Pemimpin BNI Cabang UI Depok. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Harapan kami ini bisa membantu para Perawat, mungkin untuk yang berdinas ke luar, kebutuhan Rumah Sakit yang ada di sekitar sini, sehingga bermanfaat,” lanjutnya. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Menurutnya, bagi BNI bahwa PPNI itu adalah nasabah, kemudian juga bagian jiwa dari BNI, dikarenakan keberadaan PPNI adalah membangun masyarakat Indonesia, berdasarkan kesehatan yang ada pada semua orang. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Karena kita perlu kesehatan yang baik, sehingga nanti bermanfaat,” sebutnya.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Kerja sama PPNI dengan Bank BNI di kemudian hari untuk melakukan kegiatan sosial bersama, diterangkannya akan bisa direalisasikan, asalkan berdampak sosial dan mempertimbangkan dana juga. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span><span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Kegiatan CSR itu bentuknya harus sosial, jadi itu nantinya akan membantu kami dan bisa disampaikan kepada kami, kira-kira kegiatan apa nantinya,” ucapnya. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">Dikatakannya, kegiatan itu nantinya yang pasti sifatnya sosial, dan kemudian akan berdampak kepada masyarakat. <span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;">“Jadi ada peluangnya, hanya memang keterbatasan kami adalah anggaran saja, karena anggarannya terkadang untuk seluruh Indonesia, sehingga di bagi-bagi,” pungkasnya. (IR)</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="mso-ansi-language: EN-ID;"><span style="mso-spacerun: yes;"> </span></span></p> <p> </p> </p>

PPNI Menerima CSR BNI 1 Unit Ambulance : Hikmah Kerja Sama, Demi Kebutuhan Perawat

Infokom DPP PPNI - Rasa syukur bagi organisasi profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan anggota Perawat setelah mendapatkan keberkahan dari Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Negara Indonesia (BNI).

Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah, Sekretaris Jenderal DPP PPNI Mustikasari, dan Bendahara Umum DPP PPNI Apri Sunadi menerima kunjungan Pejabat Bank BNI dalam rangka penyerahan 1 unit mobil Ambulance.

Nampak hadir Eko Setyo Nugroho selaku Pemimpin BNI Wilayah 14, Ilham Adi Soenarto Pemimpin BNI Cabang UI Depok, Indah Angelawaty Pemimpin Bidang Pemasaran BNI Cabang UI Depok, dan Adeh Pemimpin BNI KCP UI Salemba, serta para Staf BNI lainnya.

Adapun penandatangan berkas penyerahan mobil Ambulance dilakukan oleh Ketua Umum DPP PPNI dan Pemimpin BNI Cabang UI Depok.  

Harif Fadhillah menyampaikan ucapan terima kasih atas pemberian CSR dari Bank BNI kepada PPNI, setelah menerima langsung mobil Ambulance tersebut.   

“Kami ucapkan terima kasih, ini kan sebagai bagian dari hikmah kerja sama antara PPNI dan BNI dalam rangka pengelolaan iuran anggota, jadi bagian dari hikmahnya lah,” ucap Harif Fadhillah di Halaman Graha PPNI, Jakarta, Senin (20/6/2022). 

Disampaikannya, semoga kegiatan penyerahan mobil ini merupakan langkah awal untuk kerja sama berikutnya, dimana masih banyak yang ingin dicetuskan antara PPNI dan BNI.

Harif Fadhillah mengatakan kerja sama itu diperlukan dalam upaya meningkatkan kebutuhan terhadap anggota Perawat berkaitan fasilitas perbankan yang dimiliki Bank BNI.

“Untuk meningkatkan kebutuhan-kebutuhan anggota, terutama terkait dengan hal-hal yang ada fasilitasi perbankan,” imbuhnya.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Pemimpin BNI Cabang UI Depok mengutarakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dari CSR pihaknya untuk membantu kebutuhan Perawat.   

“Ini adalah penyerahan CSR kami, yaitu berupa Ambulance kepada PPNI,” terang Ilham Adi Soenarto selaku Pemimpin BNI Cabang UI Depok.

“Harapan kami ini bisa membantu para Perawat, mungkin untuk yang berdinas ke luar, kebutuhan Rumah Sakit yang ada di sekitar sini, sehingga bermanfaat,” lanjutnya.  

Menurutnya, bagi BNI bahwa PPNI itu adalah nasabah, kemudian juga bagian jiwa dari BNI, dikarenakan keberadaan PPNI adalah membangun masyarakat Indonesia, berdasarkan kesehatan yang ada pada semua orang.

“Karena kita perlu kesehatan yang baik, sehingga nanti bermanfaat,” sebutnya.

Kerja sama PPNI dengan Bank BNI di kemudian hari untuk melakukan kegiatan sosial bersama, diterangkannya akan bisa direalisasikan, asalkan berdampak sosial dan mempertimbangkan dana juga.   

“Kegiatan CSR itu bentuknya harus sosial, jadi itu nantinya akan membantu kami dan bisa disampaikan kepada kami, kira-kira kegiatan apa nantinya,” ucapnya.

Dikatakannya, kegiatan itu nantinya yang pasti sifatnya sosial, dan kemudian akan berdampak kepada masyarakat.  

“Jadi ada peluangnya, hanya memang keterbatasan kami adalah anggaran saja, karena anggarannya terkadang untuk seluruh Indonesia, sehingga di bagi-bagi,” pungkasnya. (IR)