News Archive
- 25 Oktober 2018 10:54:22 11 Th Himponi, Gelar Gerakan Berhenti Merokok
Infokom DPP PPNI - Upaya terus dilakukan terhadap bahaya merokok bagi kesehatan masyarakat Indonesia. Dengan adanya resiko kematian yang berasal juga dari kebiasaan merokok, berdampak pentingnya generasi muda untuk menghindari berbagai penyakit yang mematikan. Melalui proses edukasi yang baik, yang diawali dari keluarga dan lingkungan kerja merupakan program kegiatan yang perlu mendapat dukungan dari semua pihak.
Perawat kanker yang tergabung dalam Himpunan Perawat Onkologi Indonesia (HIMPONI) dalam menjalankan peran dan fungsi sebagai perawat edukator di Rumah Sakit, memandang perlu untuk segera mengambil langkah nyata dalam menyebarluaskan bahaya merokok bagi kesehatan, demi melindungi masyarakat dari paparan asap rokok.
- 24 Oktober 2018 10:44:40 Mantap ! DPRD & PPNI Kota Makassar Bahas Ranperda Perlidungan Perawat
Infokom DPP PPNI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Makassar, bertujuan membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Perlindungan Perawat di Ruang Rapat DPRD Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (22/10/2018).
Raperda Perlindungan Perawat merupakan turunan dari Undang-undang Keperawatan untuk menjadi payung hukum perawat dalam memberikan layanan keperawatan kepada masyarakat. Kota Makassar merupakan kota pertama di Indonesia Timur yang mengajukan Peraturan Daerah sehingga baik DPRD maupun PPNI sangat berharap Perda ini segera tuntas pada wilayah kajian akademik baik masalah hukum maupun profesi.
- 23 Oktober 2018 16:16:15 ILMIKI & PPNI : Bahas Perkembangan UU Keperawatan No. 38 / 2014
Infokom DPP PPNI - Masih adanya berbagai masalah yang dihadapi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dalam kebijakan pemerintah berkaitan dengan UU keperawatan, tidak hanya menjadi tanggung jawab organisasi tetapi juga menjadi perhatian mahasiswa keperawatan untuk mendapatkan kejelasan turunan UU Keperawatan tersebut.
Untuk itulah, Ikatan Mahasiswa Ilmu Keperawatan Indonesia (ILMIKI) Wilayah III melakukan audiensi dengan para Pengurus DPP PPNI, sehubungan dengan perkembangan saat ini mengenai turunan UU Keperawatan.
- 22 Oktober 2018 16:09:12 Usai Gelar TOT Terintegrasi, PPNI DKI Jakarta Salurkan Donasi Gempa & Tsunami
Infokom DPP PPNI - Melalui kerjasama yang baik, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI DKI Jakarta telah menyelenggarakan TOT Terintegrasi selama dua hari di hotel Sentral Jakarta, 20-21 Oktober 2018.
Dengan adanya informasi dan pemahaman yang didapatkan peserta dari para pemateri yang berasal Pengurus DPP PPNI, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dalam mengelola organisasi dengan baik dan benar, sekaligus berdampak pada perbaikan mutu pelayanan kepada anggota.
- 21 Oktober 2018 11:51:14 DPW PPNI DKI Jakarta Gelar TOT Terintegrasi Ke 30
Infokom DPP PPNI - Dalam upaya penguatan dan pemahaman organisasi profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), hingga kini masih berlangsungnya kegiatan Training of Trainer (TOT) Terintegrasi di setiap wilayah atau provinsi di Indonesia.
Untuk kali ini, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI DKI Jakarta menggelar TOT Terintegrasi dengan melibatkan 6 pengurus DPD Kotamadya/Kabupaten dilaksanakan di Hotel Sentral - Jakarta, 20-21 Oktober 2018.