News Archive
- 25 Juni 2019 15:21:27 STIKes Bina Sehat PPNi Mojokerto Tambah Program Studi
Infokom DPP PPNI - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Bina Sehat PPNi Kab Mojokerto, Jawa Timur telah menambah program studi baru, yakni S1 Kebidanan, Profesi Bidan dan S2 Keperawatan.
Dalam acara launching perijinan operasional prodi baru dilangsungkan pula kegiatan halal bihalal yang berlangsung di STIKes Bina Sehat PPNi Kab Mojokerto, Sabtu (22/6/2019).
Setelah memberikan sambutanya, DR.Ir. Patdono Suwignjo, M.Eng.Sc. selaku Dirjen Kelembagaan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Kemenristek Dikti, secara simbolis melaunching program studi itu, dengan ditandai pemukulan gong.
- 24 Juni 2019 14:06:38 PPNI Luwu Gelar Pelantikan Pengurus, Raker & Workshop
Infokom DPP PPNI Luwu - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan telah menggelar tiga kegiatan sekaligus yakni Pelantikan Pengurus DPD, Rapat Kerja (Raker) dan Workshop mengenai Perawatan Luka Modern Dressing.
DPD PPNI Kab. Luwu memiliki 23 komisariat yang tersebar dari beberapa Puskesmas, Rumah Sakit dan Institusi Pendidikan Tinggi, mulai dari Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Larompong Selatan sampai DPK Walenrang Utara.
“Tujuan organisasi PPNI adalah mempersatukan semua perawat yang ada di Kabupaten Luwu demi mencapai visi dan misi bersama yaitu disayangi anggota, dicintai pemerintah dan diperhitungkan organisasi lainnya. Dalam menjalankan roda organisasi ke depan, langkah strategis dalam perbaikan tatanan organisasi perawat adalah dengan mengetahui apa kendala dan apa kebutuhan semua komisariat,” ucap Ns. Sahrun dalam sambutannya di Aula Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Batara Guru Belopa, Kab. Luwu, Sabtu (22/6/2019).
- 24 Juni 2019 00:13:24 Perawat Meninggal Saat Bertugas Di Daerah Terpencil Papua Barat
Infokom DPP PPNI - Berita duka kembali menyelimuti bagi rekan perawat di tanah air, setelah dikabarkan perawat Patra Marina Jauhari (31 tahun) meninggal dunia di tanah papua.
Alm Patra Marina Jauhari terlahir di Seriti, 18 Januari 1988, terakhir bertugas di Pustu Oya, Distrik Naikere, Kabupaten Teluk Wondama, Provinsi Papua Barat.
Alm merupakan lulusan Akper Kamanre Palopo Sulawesi Selatan tahun 2008. Saat ini adalah PNS Pemda Kab. Teluk Wondama, pengangkatan PNS tahun 2011.
Sebelumnya pernah bertugas di RSUD Teluk Wondama sejak 2009. Namun sejak 2018 alm mengikuti Program Pemda, yaitu Program Pelayanan Desa Terpencil. Program ini langsung ditangani oleh Pemda Kab Teluk Wondama, Dinas Kesehatan yang hanya menyediakan tenaga kesehatan.
- 23 Juni 2019 23:03:27 Halal Bihalal Tingkat DPP PPNI : Sederhana & Penuh Makna
Infokom DPP PPNI - Tradisi kegiatan halal bihalal yang dilakukan di tanah air Indonesia sudah menjadi kebiasaan pada umumnya dan digelar setelah pelaksanaan Idul fitri.
Untuk mempererat tali silaturahmi, maka keluarga besar Dewan Pengurus Pusat (DPP) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) mengadakan Halal Bihalal di Graha PPNI.
Dalam acara halal bihalal ini dihadiri Dewan Pertimbangan DPP PPNI, Profesor ilmu Keperawatan, Perwakilan Organisasi Profesi Kesehatan, Himpunan/Ikatan Keperawatan, MKEK, Unsur Pemerintah, TNI, Kepolisian, Pihak Bank BNI, Perwakilan DPW, DPD PPNI, dan para undangan lainnya.
“Syukur alhamdulillah kita diberi nikmat waktu luang sehingga kita bisa hadir disini dengan tidak kurang satu apapun dalam melaksanakan satu kegiatan yang sudah umum dilaksanakan diberbagai tempat, diberbagai komponen masyarakat yaitu halal bihalal,” ucap Harif Fadhillah saat memberikan sambutannya di Graha PPNI, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Sabtu (22/6/2019).
- 22 Juni 2019 15:14:23 PPNI Sultra Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir Di Kabupaten Konawe
Infokom DPP PPNI - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Kabupaten Konawe bersama DPW (Dewan Pengurus Wilayah) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menyalurkan bantuan logistik bahan makanan, kebutuhan anak dan bayi, Alat Pelindung Diri (APD) dan obat-obatan untuk perawat DPD Kab. Konawe yang masih bertugas di lokasi terdampak banjir.
DPW PPNI Sultra hanya sehari di Kab Konawe khususnya Kec. Pondidaha, DPW PPNI Sultra yang di dalamnya bersama DPK PPNI RSU Bahteramas, HIPBABI Sultra dan Gerakan Nasional Perawat Honor Indonesia (GNPHI) Sultra.
Bantuan yang disalurkan berupa bahan makanan, beras, ikan sarden kaleng, indomie, susu, popok bayi atau pampers, biskuit untuk anak-anak, makanan siap saji untuk 150 anak, APD (masker, handscoen, sepatu boot) untuk perawat di lapangan dan obat-obatan.