News Archive
- 27 Januari 2021 22:12:05 Ketua Umum DPP PPNI Memperoleh Gelar Doktor Keperawatan Dari UNAIR
Infokom DPP PPNI - Kebangaan tersendiri bagi Pengurus Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan Perawat dimanapun berada atas capaian prestasi pendidikan yang diraih oleh Ketua Umum DPP PPNI.
Melalui Yudisium Program Studi Sarjana, Magister dan Doktoral Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga pada hari Rabu, 27 Januari 2021 menyatakan bahwa Harif Fadhillah memperoleh gelar Doktor Keperawatan.
Berdasarkan prestasi yang telah didapat oleh Dr. Harif Fadhillah, SKp., SH., M.Kep., MH, untuk itulah para Pengurus PPNI dan Perawat mengucapkan sukses dan selamat, semoga menjadi kebahagian dan keberkahan dari ilmu yang diperoleh, serta memberikan manfaat bagi dunia keperawatan di tanah air. Aamiin YRA… (IR)
- 27 Januari 2021 11:08:29 PPNI Kalsel Salurkan Bantuan Korban Banjir : Bermanfaat & Ringankan Beban Masyarakat
Infokom DPP PPNI - Pengurus Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) maupun Perawat sangat peduli dan antusias dalam membantu masyarakat yang mengalami musibah bencana di tanah air.
Sehubungan dengan bencana yang terjadi, Dewan Pengurus Pusat PPNI yang diketuai Harif Fadhillah turut memberikan bantuan melalui Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI pada daerah yang mengalami bencana di awal tahun baru 2021 ini.
Berbagai musibah yang terjadi di Indonesia, termasuk musibah banjir yang menggenangi hampir seluruh wilayah Kalimantan Selatan, yang merupakan sebuah tantangan berat bagi masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
- 26 Januari 2021 09:51:14 DPP PPNI Apresiasi Kinerja Pengurus & Perawat Mengatasi Bencana Di Tanah Air
Infokom DPP PPNI - Dewan Pengurus Pusat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPP PPNI) selalu memberikan apresiasi, atas upaya yang dilakukan oleh Pengurus dan Anggota di setiap level kepengurusan PPNI dalam mengantisipasi situasi bencana alam yang terjadi di tanah air, termasuk pandemi Covid-19.
Cara perhatian tersebut telah direalisasikan oleh Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah bersama Tim Penanganan Covid-19 DPP PPNI (Satgas Covid-19) melalui Zoominar DPP PPNI episode 202, dengan tema Kontribusi PPNI & Pelayanan Gawat Darurat Di Masa Pandemi Covid-19.
Melalui keterlibatan narasumber Hadriana P. Nyompa dan Tiramin Manurung serta dipandu oleh moderator Umi Kalsum.
- 22 Januari 2021 09:44:10 Zoominar DPP PPNI Ke 200 : Ajak Kuatkan Kolegialitas & Perhatian Penyakit Infeksi Tropis
Infokom DPP PPNI - Upaya Dewan Pengurus Pusat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPP PPNI) bersama Tim Penanganan Covid-19 DPP PPNI (Satgas Covid-19) telah optimal menpersembahkan Daily Zoominar Nursing hingga episode ke 200.
Melalui kehadiran Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah dalam setiap episode, memberikan bukti nyata kecintaan maupun kepeduliannya terhadap Pengurus dan Anggota PPNI dalam upaya meningkatkan kompetensi, ilmu pengetahuan terhadap perawat terutama di saat masa pandemi Covid-19.
Dengan keterlibatan narasumber yang berkompeten dan kepiawaian moderator, serta materi yang menarik di setiap penampilannya, membuat minat bagi masyarakat keperawatan untuk menantikannya melalui ruang Zoominar maupun kanal Youtube Bapena PPNI.
- 21 Januari 2021 09:32:55 DPP PPNI Edukasikan Healthy Aging & Peluang Perawat Dalam Askep Lansia
Infokom DPP PPNI - Produktivitas Dewan Pengurus Pusat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPP PPNI) dalam memberikan ilmu pengetahuan bagi anggotanya secara online tidak pernah surut, walaupun masa pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
Saat ini Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah bersama Tim Penanganan Covid-19 DPP PPNI (Satgas Covid-19) telah menampilkan Daily Zoominar DPP PPNI hingga episode 199, melalui tema Healthy Aging & Askep Lansia.
Dengan menghadirkan narasumber Etty Rekawati dan Ibnu Abbas, serta moderator Ati Suryamediawati.
“Ada satu hal yang ingin saya sampaikan dalam hal istilah healthy aging, ternyata artinya bukan kesehatan lansia tapi artinya menua sehat,” kata Harif Fadhillah dalam pengarahannya, saat menjadi Keynote Speaker Zoominar episode 199, melalui kanal Youtube Bapena PPNI, Selasa (19/1/2021).