News Archive
- 02 Maret 2019 15:45:02 PPNI Jember Edukasikan Penanganan Kegawat Darutan
Infokom DPP PPNI - Untuk menambah pengetahuan dan keahlian bagi para anggota dan masyarakat, maka dilakukannya acara peningkatan kapasitas TRC (Tim Reaksi Cepat) / RELAWAN BENCANA dalam penanganan kedaruratan bencana dengan pelatihan BLS (Basic Life Suport ) AWAM Bagi TRC / RELAWAN BENCANA.
Kegiatan ini diprakarsai oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) PPNI Kabupaten Jember, diikuti oleh 30 orang dari TRC BPBD dan RELAWAN BENCANA, berlangsung di Sekretariat DPD PPNI Kabupaten Jember di jalan Srikoyo No: 2 Jember, Jawa Timur, Jumat (1/3/2019).
Narasumber dalam kegiatan ini adalah TIM PERSIGANA (Perawat Siaga Bencana) DPD PPNI Kab Jember yg memiliki sertifikat TOT bidang Kedaruratan.
- 27 Februari 2019 14:22:58 DPD PPNI Kota Bekasi Perbarui Informasi STR
Infokom DPP PPNI - Dalam upaya memberikan informasi terbaru berkaitan dengan perubahan dan peraturan terbaru mengenai Surat Tanda Registrasi (STR) dan informasi lainnya diperlukan pendalaman materi tersendiri.
Untuk itulah, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Bekasi mengadakan seminar & workshop STR online versi: 2 & PKB online serta Management Keanggotaan PPNI di Di Hall B, Gedung B RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/2/2019).
Kegiatan ini dihadiri hampir seluruh DPK (Komisariat) PPNI Se Kota Bekasi sebanyak 29 DPK dan 2 Institusi Pendidikan (STIKes Bani Saleh & STIKes Medistra Indonesia).
Acara seminar dan workshop dibuka secara resmi oleh Mulyono, S.Kep.,Ns selaku Ketua DPD PPNI Kota Bekasi.
- 26 Februari 2019 14:14:30 PPNI Terima Kunjungan Studi JRCCN, Berbagi Pengalaman Tangani Bencana
Infokom DPP PPNI - Berbagai keilmuan dan pengalaman yang dimiliki akan lebih bermanfat jika dapat dilakukan dengan cara menambah atau berbagi kepada pihak yang memerlukannya.
Kesempatan itu sudah terealisasi, disaat Dewan Pengurus Pusat (DPP) Persatuan Perawat Nasional Indonesia menerima kunjungan studi Japanese Red Cross College of Nursing (JRCCN) untuk saling berbagi pengalaman mengenai penanganan bencana.
Pada pertemuan kali ini, Masfuri selaku Ketua DPP Bidang Hubungan Kerjasama Luar Negeri mewakili Ketua Umum DPP PPNI (Harif Fadhillah) dalam menerima kunjungan tersebut, yang didampingi oleh Jajat Sudrajat (Bidang Organisasi) dan Dinarti (Bidang Diklat).
- 23 Februari 2019 20:59:10 PPNI Jeneponto Laporkan Pemilik Akun FB Dugaan Cemarkan Profesi Perawat
Infokom DPP PPNI - Profesi perawat kembali menjadi sasaran penghinaan melalui sosial media, kali ini terjadi di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.
Berawal dari ciutan status Facebook dari pemilik akun Facebook Inisial RD, yang menuliskan status "Puskesmas Bangkala perawatnya tugasnya apa Ya, saya Antar keponakanku pergi diperiksa di Puskesmas Bangkala Allu, tapi disuruh Pulang, dengan alasan sibuk, trus dia bilang Paracetamolmo dulu kasi minum, padahal keponakanku sudah menggigil kesakitan, tapi responnya kalau tidak gawat tidak usah di bawa kesini.. Tolong Pemerintah yg bersangkutan harap dipertanyakan.. krna sudah banyak pasien mengeluh karna Pelayanannya. Terima kasih”, status tersebut di posting oleh RD pada hari Sabtu, 16 Februari 2019 di Grup "BERITA KOTA JENEPONTO ( SULSEL )".
Selang beberapa menit setelah postingan tersebut di kirim beberapa tanggapan muncul di kolom komentar sehingga dianggap sebagai kalimat yang tidak pantas dilontarkan oleh RD kepada perawat, " Issengi itu perawat anjing semua, bnyakji distu perawat tapi disruh plng ", kalimat tersebut yang menimbulkan reaksi kecaman dari seluruh perawat Jeneponto.
- 22 Februari 2019 13:41:56 DPW PPNI D.I Yogyakarta Sukses Gelar RAKERWIL II & Seminar Nasional
Infokom DPP PPNI - Semakin banyak perubahan dan peraturan yang terjadi dalam pengelolaan organisasi profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), maka perlunya disosialisasikan kepada anggota hingga pada tingkatan DPK (komisariat).
Hingga saat ini PPNI telah mengembangkan sistem perangkat lunak yang memproses dan mengintegrasikan seluruh pencatatan dan pengelolaan keanggotaan dan kegiatan pendidikan keperawatan berkelanjutan dalam bentuk elektronik secara online, sehingga diharapkan dapat meningkatkan efektifitas monitoring maupun evaluasi kegiatan PKB/CPD (pengumpulan SKP) oleh semua pemangku kepentingan.
Dalam upaya penerapaan dan sosialisasi kebijakan yang sudah ada, mengevaluasi program kerja yang telah dijalankan dan membuat program yang akan datang, maka Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI DI Yogyakarta mengadakan Rapat Kerja Wilayah (RAKERWIL) II & Seminar Nasional.