News Archive
- 12 September 2019 11:38:33 HIMPONI Sukses Gelar PIT Ke 4 : Cara Penyajian Perlu Dipertahankan
Infokom DPP PPNI - Himpunan Perawat Onkologi Indonesia (HIMPONI) baru saja mensukseskan Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) ke 4 di Jakarta selama dua hari, 7-8 September 2019.
Pada hari kedua pelaksanaan kegiatan PIT Ke 4 HIMPONI, sudah menjadi keinginan bagi manajer keperawatan dalam pelayanan kanker, perawat pelaksana, dosen maupun mahasiswa pendidikan ilmu keperawatan ataupun tenaga kesehatan lainnya, dalam menambah kompetensi yang telah ada.
“PPNI menyambut baik kegiatan pertemuan ilmiah tahunan ini dan HIMPONI membuat beda dalam penyajiannya pada kegiatan PIT dengan himpunan atau ikatan lainnya, dan itu sangat baik,” ungkap Rohman Azzam, SPd, S.Kep,Ns,M.Kep,Sp.KMB dalam sambutannya mewakili Ketum DPP PPNI Harif Fadhillah, S.Kp,SH,M.Kep,MH pada kegiatan seminar keperawatan onkologi di Hotel Twin Plaza Jakarta, Minggu (8/9/2019).
- 11 September 2019 14:30:11 Mantap! DPP PPNI Perdana Gelar Pelatihan Kaderisasi Madya
Infokom DPP PPNI - Dewan Pengurus Pusat (DPP) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dalam upayanya menerapkan sistim pengkaderan yang berdampak terhadap SDM yang berkualitas dan profesional, dengan melalui rangkaian uji coba.
Usai melaksanakan Celebes Nursing Update (CNU) 2019, DPW PPNI Sulawesi Selatan diminta untuk melaksanakan Pelatihan Kaderisasi Madya DPP PPNI, yang merupakan kegiatan pertama kali dilaksanakan di Indonesia.
Terpilihnya DPW PPNI Sulsel sebagai pilot project pelatihan kaderisasi, ditetapkan pada saat rapat pleno tahunan DPP PPNI, setelah memperhatikan bahwa pengorganisasian PPNI Sulawesi Selatan berjalan baik.
Dengan adanya Pelatihan Kader Madya yang diikuti oleh Ketua DPD PPNI dan Wakil Ketua Bidang OKK (organisasi, kaderisasi, keanggotaan) se Sulawesi Selatan diharapkan para pengurus DPD PPNI dapat menjadi pengurus yang berintegritas, memiliki komitmen dan wawasan kebangsaan yang utuh.
- 10 September 2019 15:05:33 PPNI Sulsel Sukses Gelar Rakorwil II DPW PPNI Se Sulsel
Infokom DPP PPNI - Setelah sukses melaksanakan Celebes Nursing Up Date 2019, DPW PPNI Sulawesi Selatan diberikan kepercayaan menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (RAKORWIL) II DPW PPNI se Sulawesi oleh DPP PPNI.
Kegiatan Rakorwil menjadi moment untuk menindaklanjuti setiap program kerja baik jangka panjang maupun jangka pendek yang telah ditetapkan PPNI maupun merencanakan program kerja unggulan yang akan menjadi ketetapan bersama.
Rakorwil ini bertujuan juga untuk melakukan evaluasi program kerja ditingkat wilayah se Sulawesi serta mencari solusi dari permasalahan yang mungkin ada dihadapi pengurus maupun anggotanya.
Acara ini dihadiri langsung Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah, Sekretaris Jenderal DPP PPNI Mustikasari, Ketua DPP PPNI Bidang OKK (organisasi, kaderisasi dan keanggotaan) Dedi Afrizal dan Pengurus DPP PPNI lainnya.
- 10 September 2019 09:18:06 CNU 2019 : Perhelatan Terbesar PPNI Di Sulsel, Upaya Satukan Potensi Perawat
Infokom DPP PPNI - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Prov Sulawesi Selatan mengelar event akbar "Celebes Nursing Up Date 2019" di hotel Dalton Kota Makassar, Kegiatan yang di buka oleh Sekjen DPP PPNI Dr. Mustikasari, SKp, MARS berlangsung selama 2 hari (6 -7 september 2019).
CNU 2019 adalah agenda tahunan DPW PPNI Sul Sel yang baru di mulai tahun ini dan akan di rencanakan berlangsung setiap tahun dengan melibatkan semua unsur dalam bidang keperawatan mulai dari organiasi profesi dalam hal Badan Kelengkapan PPNI, Institusi Pendidikan Keperawatan dan unsur pelayanan keperawatan.
Dengan mengambil tema " Cutting edge acute and chronic health problems through nursing research", Mustikasari dalam sambutannya mewakili Ketum DPP PPNI yang sementara menjadi narasumber di China menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada DPW PPNI Prov Sul Sel atas terselenggaranya acara yang spektakuler karena mampu menyatukan semua unsur keperawatan dalam satu event yang besar.
Dengan tema yang di angkat dalam CNU tahun ini di harapkan mampu menampilkan riset-riset keperawatan yang akan menjadi problem solver terhadap permasalahan kesehatan baik acut maupun cronic.
- 08 September 2019 22:07:26 PPNI Sulsel Sukses Gelar CNU 2019
Infokom DPP PPNI - Ilmu keperawatan setiap saat mengalami perkembangan dan perlu disosialisasikan kepada perawat di berbagai kesempatan.
Perhelatan Celebes Nursing Update (CNU) yang berlangsung selama dua hari (6-7 September 2019) yang diprakarsai DPW PPNI Sulawesi Selatan menjadi salah satu eksistensi PPNI peduli atas kebutuhan bagi pengurus dan anggotanya.
Dihari kedua penyelenggaraan CNU, Sekretaris Jenderal DPP PPNI Mustikasari membuka secara resmi kegiatan seminar di Hotel Dalton Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (7/9/2019).
Mustikasari hadir mewakili Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah, dalam sambutannya memberikan apresiasi kegiatan CNU 2019, yang pelaksanaannnya berdampak terhadap peningkatan kompetensi bagi perawat.