Direktur RSKD Duren Sawit : Apresiasi HUT PPNI & Perawat Terus Eksis <p> <a href="" class="thickbox" title="" ><img src="" alt="" /> </a> <p style="text-align: justify;"><span style="font-size: 9.5pt;">Infokom DPP PPNI - Dalam rangkaian kegiatan HUT PPNI Ke 44 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, termasuk perawat Indonesia yang berada di luar negeri turut merayakannya. Ulang tahun perawatpun dirayakan pada tingkat DPP, DPW, DPD dan DPK PPNI. Pada tahun ini, DPK PPNI RSKD Duren Sawit, Kec. Duren Sawit, Kota Administrasi Jakarta Timur, DKI Jakarta menggelar beberapa acara untuk perawat, pasien dan pengunjung.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="font-size: 9.5pt; line-height: 115%; font-family: ">Peranan perawat sangat dominan di layanan kesehatan untuk memberikan asuhan keperawatan kepada masyarakat. Kerjasama perawat dengan tenaga kesehatan lainnya diperlukan dalam menjalankan pelayanan kesehatan. Pimpinan RS yang selalu memberikan perhatian dan kepedulian kepada tenaga kesehatan menjadi sesuatu yang perlu dijaga agar terciptanya rasa kekeluargaan sebagai salah satu modal untuk memajukan RS di saat ini maupun yang akan datang. </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="font-size: 9.5pt; line-height: 115%; font-family: ">“Saya selaku Direktur dari RSKD Duren Sawit untuk mengikuti acara HUT PPNI yang Ke 44 tahun. Kegiatan ini disamping senam bersama, ada juga pemeriksaan gula darah terhadap kurang lebih 100an pengunjung atau pasien. Saya sangat memberikan apresiasi kepada PPNI Komisariat RS. Duren Sawit yang berperan aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan,” ucap dr. Julaga HC Lumban Tobing, MARS pada acara HUT PPNI di RSKD Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Jum’at (16/03/2018). </span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="font-size: 9.5pt; line-height: 115%; font-family: ">Direktur RSKD Duren Sawit ini mengharapkan kedepannya para perawat khususnya di RS. Duren Sawit agar lebih eksis lagi terutama dalam rangka pengembangan pelayanan RS ke depan yang mana akan merubah segmen pasar. Tentunya tetap berharap kepada perawat untuk menerima dan melayani dengan sepenuh hati seluruh lapisan masyarakat khususnya di daerah sekitar RS bahkan di Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi). Peranan Komunitas perawat perlu lebih eksis lagi di RS. Duren Sawit, sehingga dapat bersaing ke tingkat lebih baik lagi baik nasional maupun internasional.</span></p> <p class="MsoNormal" style="text-align: justify;"><span style="font-size: 9.5pt; line-height: 115%; font-family: ">Rangkaian kegiatan di HUT perawat ini, DPK RSKD Duren Sawit mengadakan pemeriksaan gula darah, senam bersama, pemotongan kue HUT PPNI ke 44 bersama Direktur RSKD, dan pelepasan balon ke udara. (Ibrahim romending)</span><span style="font-size: 9.5pt; line-height: 115%; font-family: "><br style="mso-special-character: line-break;" /> <!--[if !supportLineBreakNewLine]--><br style="mso-special-character: line-break;" /> <!--[endif]--></span></p> <p> </p> </p>

Direktur RSKD Duren Sawit : Apresiasi HUT PPNI & Perawat Terus Eksis

Infokom DPP PPNI - Dalam rangkaian kegiatan HUT PPNI Ke 44 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, termasuk perawat Indonesia yang berada di luar negeri turut merayakannya. Ulang tahun perawatpun dirayakan pada tingkat DPP, DPW, DPD dan DPK PPNI. Pada tahun ini, DPK PPNI RSKD Duren Sawit, Kec. Duren Sawit, Kota Administrasi Jakarta Timur, DKI Jakarta menggelar beberapa acara untuk perawat, pasien dan pengunjung.

Peranan perawat sangat dominan di layanan kesehatan untuk memberikan asuhan keperawatan kepada masyarakat. Kerjasama perawat dengan tenaga kesehatan lainnya diperlukan dalam menjalankan pelayanan kesehatan. Pimpinan RS yang selalu memberikan perhatian dan kepedulian kepada tenaga kesehatan menjadi sesuatu yang perlu dijaga agar terciptanya rasa kekeluargaan sebagai salah satu modal untuk memajukan RS di saat ini maupun yang akan datang.

“Saya selaku Direktur dari RSKD Duren Sawit untuk mengikuti acara HUT PPNI yang Ke 44 tahun. Kegiatan ini disamping senam bersama, ada juga pemeriksaan gula darah terhadap kurang lebih 100an pengunjung atau pasien. Saya sangat memberikan apresiasi kepada PPNI Komisariat RS. Duren Sawit yang berperan aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan,” ucap dr. Julaga HC Lumban Tobing, MARS pada acara HUT PPNI di RSKD Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Jum’at (16/03/2018).

Direktur RSKD Duren Sawit ini mengharapkan kedepannya para perawat khususnya di RS. Duren Sawit agar lebih eksis lagi terutama dalam rangka pengembangan pelayanan RS ke depan yang mana akan merubah segmen pasar. Tentunya tetap berharap kepada perawat untuk menerima dan melayani dengan sepenuh hati seluruh lapisan masyarakat khususnya di daerah sekitar RS bahkan di Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi). Peranan Komunitas perawat perlu lebih eksis lagi di RS. Duren Sawit, sehingga dapat bersaing ke tingkat lebih baik lagi baik nasional maupun internasional.

Rangkaian kegiatan di HUT perawat ini, DPK RSKD Duren Sawit mengadakan pemeriksaan gula darah, senam bersama, pemotongan kue HUT PPNI ke 44 bersama Direktur RSKD, dan pelepasan balon ke udara. (Ibrahim romending)