News Archive
- 07 Juni 2018 02:24:23 Ketum DPP PPNI Hadiri Buka Puasa Bersama DPW PPNI DKI Jakarta
Infokom DPP PPNI - Masih dalam suasana di bulan suci Ramadhan 1439 H, kegiatan buka puasa bersama telah menjadi kebiasaan yang dilakukan masyarakat muslim dimanapun berada. Melalui pertemuan dan ramah tamah yang singkat menjelang berbuka puasa diharapkan dapat menambah rasa kebersamaan, persaudaraan dan mempererat tali silaturahmi yang selama ini telah terbina.
Kebiasaan buka puasa bersama yang dilakukan oleh organisasi profesi atau kelompok masyarakat atau yang lainnya, menjadi sesuatu yang terbiasa pula dilakukan oleh Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) DKI Jakarta. Dengan menggunakan gedung baru (Graha PPNI DKI Jakarta) kegiatan buka puasa bersama melibatkan Pengurus DPP, DPW DKI Jakarta, DPD PPNI se DKI Jakarta dan undangan laiinnya, dilaksanakan pada hari Senin (4/6/2018).
- 06 Juni 2018 03:27:05 DPW PPNI Aceh Santuni Anak Yatim, Jelang Buka Puasa Bersama
Infokom DPP PPNI - Kegiatan rutinitas dalam berbuka puasa sudah menjadi tradisi di negeri muslim termasuk Indonesia. Rangkaian kegiatan berbuka bersama menjadi sesuatu yang lebih bermakna, jika dilaksanakan dengan baik dan lebih bermanfaat pula bagi saudara muslim yang sudah tidak mendapatkan kasih sayang dari salah satu atau kedua orang tuanya.
Disaat masih dalam suasana bulan puasa Ramadhan 1439 H, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) mengundang anak yatim piatu untuk hadir dalam acara berbuka puasa bersama dengan tokoh perawat, pengurus dan anggota serta undangan lainnya.
- 05 Juni 2018 02:58:02 PPNI Jakarta Barat Santuni Anak Yatim Piatu & Buka Puasa Bersama
Infokom DPP PPNI - Masih dalam suasana di bulan Ramadhan 1439 H, yang merupakan bulan baik untuk mendapatkan ganjaran pahala bagi seorang muslim dalam menjalankan ibadah puasanya. Tentunya kesempatan untuk memberikan perhatian lebih kepada yang membutuhkan perlu terus dibina serta mempertahankan tali persaudaraan sesama anggota organisasi maupun masyarakat menjadi perhatian pula terutama di bulan suci Ramadhan ini.
Suasana di bulan yang penuh berkah bagi yang menjalankannya ini, dimanfaatkan dengan sebaiknya oleh DPD PPNI Jakarta Barat untuk mengadakan acara buka puasa bersama dan santunan kepada anak yatim piatu, dengan tema Menjalin Kasih Mempererat Silaturahmi.
- 01 Juni 2018 23:38:21 DPP PPNI Gelar Seminar & Workshop Jabatan Fungsional Perawat
Infokom DPP PPNI - Dalam mengembangkan pelayanan keperawatan di masyarakat secara komprehensif, maka Dewan Pengurus Pusat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPP PPNI) berinisiatif menggelar Seminar dan Workshop Jabatan Fungsional Perawat di Hotel Ibis Jakarta, Jum’at-Sabtu (1-2 Juni 2018).
Pada saat ini jumlah perawat dengan status Aparatur Sipil Negara (ASN) sekitar sepertiga dari jumlah ASN tenaga kesehatan, sekitar 154.500 orang. Tenaga perawat yang ASN merupakan tenaga kesehatan terbanyak. Tentunya keberadaan perawat saat ini sesuai dengan kebutuhan pelayanan keperawatan pada semua tatanan baik di tatanan primer, sekunder maupun tersier.
- 31 Mei 2018 04:27:43 Ketum DPP PPNI Hadiri Buka Puasa Bersama Di Sekretariat PPNI Kab.Bekasi
Infokom DPP PPNI - Untuk memberikan pemahaman dan informasi kepada anggota dapat dilakukan kapan saja. Pada saat memasuki bulan puasa ramadhan dapat pula dilakukan kegiatan yang bermanfaat buat diri sendiri maupun masyarakat sekitar ataupun komunitas.
Dalam suasana yang baik inilah telah dimanfaatkan oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) untuk mengadakan rapat koordinasi antara DPD dan DPK se Kabupaten Bekasi, sekaligus bersamaan dengan kegiatan buka puasa bersama ramadhan 1439H/2018H.