News Archive
- 30 April 2021 14:26:29 Pemerintah Ajak Orang Tua Lakukan Imunisasi Anak Di Masa Pandemi Covid-19
Infokom DPP PPNI - Perhatian Pemerintah dan dukungan dari pihak terkait terhadap kesehatan anak di masa pandemi Covid-19 terus berlanjut.
Cakupan imunisasi pada anak baik pada program imunisasi nasional maupun yang dilakukan oleh fasilitas kesehatan swasta pada umumnya menurun.
Kondisi ini amat mengkhawatirkan mengingat penurunan cakupan imunisasi pada beberapa penyakit tertentu dapat menimbulkan Outbreak atau kejadian luar biasa.
- 29 April 2021 10:11:49 Menkes Tinjau Langsung Vaksinasi Bagi Lansia Digelar Industri Keuangan Non Bank
Infokom DPP PPNI - Dukungan dari berbagai pihak terus berjalan demi mensukseskan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 secara nasional.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meninjau secara langsung vaksinasi bagi lansia yang digelar oleh Industri Keuangan Non Bank pada Selasa (27/4/2021).
Kegiatan vaksinasi ini diprakarsai oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan didukung oleh Manulife, Central Asia Raya, Allianz dan Prudential.
- 28 April 2021 15:43:54 Mantap! Pemerintah Siap Bayar Tunggakan Insentif Bagi 79 Ribu Nakes
Infokom DPP PPNI - Pemerintah telah berkomitmen untuk membayar insentif bagi tenaga kesehatan dalam penanganan pandemi covid-19 termasuk tunggakan yang belum dibayarkan.
Untuk itulah Plt. Kepala Badan PPSDMK Kemenkes dr. Kirana Pritasari, MQIH mengatakan tunggakan insentif tenaga kesehatan tahun 2020 yang bersumber dari APBN apabila ada yang belum dibayarkan pada tahun 2020 akan dibayarkan melalui APBN 2021.
Pada saat ini pemerintah sudah menyelesaikan review untuk membayar tunggakan insentif bagi 79.564 tenaga kesehatan.
- 27 April 2021 15:49:11 Pemberian Insentif Nakes Tangani Covid-19 Dipercepat Melalui Rekenig Bank
Infokom DPP PPNI - Kabar baik kembali diterima oleh tenaga kesehatan (nakes) yang telah berjuang dalam penanganan Covid-19.
Pemerintah terus mempercepat pembayaran insentif dan santunan kematian bagi tenaga kesehatan yang terlibat dalam penanganan Covid-19 tahun 2021. Percepatan ini juga termasuk tunggakan insentif Tahun Anggaran 2020.
Plt Kepala Badan PPSDM Kesehatan Kirana Pritasari mengatakan setelah pengajuan anggaran Kemenkes terhadap Kemenkeu disetujui serta merujuk hasil review dari BPKP maka pembayaran insentif telah mulai disalurkan sejak 14 April 2021 lalu.
- 16 April 2021 10:01:23 Upaya Kemenkes & BPKP Untuk Selesaikan Tunggakan Insentif Bagi Nakes
Infokom DPP PPNI - Pemerintah Indonesia dan pihak terkait berupaya untuk menyelesaikan tunggakan insentif bagi tenaga kesehatan.
Kementerian Kesehatan dan BPKP bersepakat untuk mempercepat hasil reviu tunggakan Insentif tenaga Kesehatan (nakes) tahap berikutnya, agar hak-hak nakes yang tertunda dapat segera direalisasikan.
Kesepakatan ini berdasarkan hasil pertemuan Menteri Kesehatan Budi Gunadi bertemu Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh, Senin (12/04/2021).