News Archive
- 15 Juli 2021 15:16:05 5 Bank Gelar Vaksinasi Covid-19 Massal Bagi Karyawan & Nasabah
Infokom DPP PPNI - Berbagai pihak turut serta dalam mensukseskan pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia.
Ada lima bank nasional, diantaranya Mandiri, BRI, BNI, BCA, dan CIMB Niaga gelar vaksinasi massal bagi seluruh karyawan dan nasabah.
Dalam hal ini Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mendukung penyelenggaraan vaksinasi tersebut dan menyarankan agar dilaksanakan hingga akhir tahun 2021.
- 15 Juli 2021 14:12:16 Menkes Jelaskan Vaksinasi Individu Berbayar & Ketersediaan Stok Vaksin
Infokom DPP PPNI - Pemenuhan Kebutuhan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat menjadi perhatian pihak Kementerian Kesehatan RI.
Untuk itulah Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menerangkan bahwa vaksinasi Gotong Royong Individu merupakan opsi untuk masyarakat untuk memilih vaksin tersebut atau tidak.
“Prinsipnya pemerintah membuka opsi yang luas bagi masyarakat yang ingin mengambil vaksin gotong royong baik melalui perusahaan maupun melalui individu,” katanya dalam konferensi pers virtual, Senin (12/7/2021).
- 15 Juli 2021 12:28:56 Komitmen Kemenkes Demi Menjaga Kesehatan Nakes Melalui Vaksinasi Tahap Ketiga
Infokom DPP PPNI - Perhatian Pemerintah sangat serius terhadap kesehatan tenaga kesehatan yang bertugas dalam penanganan Covid-19.
Dalam hal ini tenaga kesehatan memiliki risiko tinggi tertular virus Covid-19 meski telah divaksinasi. Lingkup kerja yang langsung berhadapan dengan pasien konfirmasi positif atau bahkan ada yang langsung berhadapan dengan virusnya mengharuskan mereka mendapatkan vaksin penguat.
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan pihaknya menyadari bahwa beberapa perawat dan dokter itu ada yang terkena virus Covid-19 dan harus diisolasi mandiri. Ia mengaku prihatin dan berkomitmen akan terus memperhatikan kesehatan perawat, dokter, dan bidan.
- 30 Juni 2021 06:57:32 Pemerintah Sudah Lunasi Pembayaran Tahap Pertama Klaim Pelayanan Covid-19 Tahun 2021
Infokom DPP PPNI - Pemerintah Indonesia telah memenuhi kembali kewajibannya untuk melunasi pembayaran bagi pelayanan kesehatan yang menangani pasien Covid-19.
Untuk itulah Kementerian Kesehatan sudah menyelesaikan pembayaran tahap pertama pelayanan Covid-19 Tahun 2021 sebesar Rp. 16.14 Triliun. Dari jumlah tersebut, sebesar Rp.5,6 Triliun diperuntukkan bagi pembayaran tunggakan klaim pelayanan untuk tahun 2020 untuk bulan pelayanan Maret - Desember.
Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan Rita Roghayah menjabarkan uang tersebut digunakan untuk membayar klaim kepada 1.373 RS yang memberikan pelayanan dan perawatan Covid-19 di seluruh Indonesia. Adapun 1.373 RS tersebut terdiri dari 803 RS Swasta, 415 RSUD, 58 RS TNI, 33 RS Polri, 30 RS Kemenkes, 23 RS BUMN dan 11 RS Kementerian lainnya.
- 30 Juni 2021 06:05:14 Pemerintah Tegaskan Untuk Melunasi Insentif Nakes Tangani Covid-19
Infokom DPP PPNI - Insentif bagi tenaga kesehatan (nakes) yang telah memberikan penanganan Covid-19 terus diupayakan Pemerintah Indonesia untuk menyegerakan proses pencairan selanjutnya.
Dalam hal ini Kementerian Kesehatan menegaskan insentif bagi tenaga kesehatan adalah hak mereka yang wajib dipenuhi oleh pemerintah, karena itu tidak ada penghentian pembayaran insentif baik dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.
Pemerintah upayakan percepatan pembayaran insentif melalui dua skema pembayaran, yakni Insentif bagi tenaga kesehatan di RSUP, BUMN, RS Swasta, TNI/POLRI dianggarkan dan dibayarkan oleh pemerintah pusat, sementara untuk insentif tenaga kesehatan di RSUD dianggarkan dan dibayarkan oleh pemerintah daerah.